fbpx

Memiliki sebuah rumah tentu tidak lengkap tanpa adanya peralatan rumah tangga. Peralatan rumah ini di perlukan untuk melengkapi rumah dan berbagai fungsi lain. Ada peralatan rumah yang berfungsi untuk mempermudah pekerjaan rumah, ada peralatan yang berfungsi untuk menjamu tamu, sebagai peralatan memasak, peralatan mencuci, peralatan tidur dan sebagainya.

Peralatan rumah ini biasanya dengan konsep rumahnya sendiri. Misalnya, konsep rumah yang dimiliki adalah minimalis. Dengan begitu, peralatan – peralatan rumah yang di pilih juga harus bergaya minimalis agar sesuai. Selain itu, warnanya juga di pilih warna – warna yang sesuai dengan warna cat rumah, bisa berwarna natural, ceria, pastel, dan sebagainya.

Bagi pasangan yang baru saja memiliki rumah baru, tentu sangat banyak peralatan rumah yang di perlukan. Namun begitu, sebaiknya di prioritaskan dulu peralatan yang memang sangat penting seperti perlengkapan tidur, peralatan dapur, dan kursi tamu. Bagi pasangan seperti ini yang masih belajar untuk mengelola keuanga, sebaiknya tidak perlu membeli barang – barang yang mahal dan mewah.

Pilihlah barang dengan kualitas yang bagus dan memberikan banyak manfaat. Misalnya, ketika akan membeli tempat tidur, tidak usah membeli tempat tidur yang ber gaya mewah lengkap dengan kelambunya.

Anda bisa memilih tempat tidur sederhana dengan kualitas yang bagus. Sedangkan untuk kelambu, jika memang anda memerlukannya bisa di buat sendiri. Hal ini dapat di sesuaikan dengan budget yang di miliki.

Berikut adalah tips dalam memilih peralatan rumah yang benar :

• Pilihlah peralatan yang sesuai dengan kebutuhan seperti kasur, bantal, sprei, guling, mesin cuci, lemari es, kompor, water dispenser, peralatan masak, alat makan dan minum, dan sebagainya. Peralatan seperti bread toaster, microwave, juicer, atau alat pembuat kopi bisa di beli belakangan.

• Pilih produk peralatan rumah yang memang berkualitas. Produk peralatan yang berkualitas memang agak mahal. Namun, peralatan rumah yang berkualitas seperti ini akan lebih tahan lama sehingga menghindari kerusakan yang akibatnya anda harus membeli yang baru.
Produk yang berkualitas ini umumnya memang produk yang bermerk dan sudah di percayai masyarakat. Namun, meskipun begitu anda tetap harus menyesuaikan dengan kondisi keuangan anda. Jangan terlalu memaksakan.

• Pilih peralatan rumah yang sesuai dengan luas ruangan di rumah. Jika memungkinkan ukur setiap ruangan sebelum anda membeli peralatan tersebut, lalu perkirakan apakah peralatan tersebut sesuai dengan luas ruangan atau tidak.
Jangan sampai anda membeli barang yang terlalu besar untuk ruangan rumah sehingga tidak bisa di masukkan ke ruangan. Pikirkan juga peralatan lain yang bmungkin anda sertakan di ruangan tersebut misalnya standing lamp, pot – pot bunga hiasan, lemari hias, dan lain sebagainya.

• Pilih warna peralatan yang sesuai. Jika rumah anda tidak terlalu luas, pilihlah warna peralatan yang bisa memberikan kesan luas dan nyaman seperti warna biru.
Namun, jangan juga membeli seluruh peralatan dengan warna biru, anda bisa memadupadankan dengan warna lain seperti warna krem, pink, hijau, atau warna lainnya yang sesuai. Sesuaikan juga dengan warna cat rumah anda. Jika cat rumah anda berwarna abu tua atau broken white, anda bisa memilih warna – warna yang natural dengan sedikit sentuhan warna cerah.

• Pilih peralatan dengan bahan dasar dan tahan lama. Anda dapat menanyakan hal ini9 kepada petugas toko peralatan rumah tangga. Dengan memilih peralatan yang tahan lama dan aman, anda tidak usah lagi memikirkan pengganti peralatan tersebut ke depannya kecuali jika anda memang sudah bosan.
Dalam pemilihan bahan ini juga anda perlu memperhatikan apakah bahan tersebut mudah di bersihkan atau malah sulit di bersihkan. Anda tentu tidak mau membuang waktu berjam – jam hanya untuk membersihkan satu partisi atau lemari misalnya.

• Ukuran yang pas

Apabila anda memiliki dapur yang kecil di harapkan jangan membeli peralatan dengan ukuran yang besar. Hal ini karena akan memakan tempat juga anda pasti bingung bagaimana cara menyimpannya. Namun ada kalanya anda memiliki peralatan dengan kapasitas yang banyak namun di harapkan jangan terlalu banyak. Pastikan peralatan yang di beli dalam ukuran yang besar harus anda ketahui mengenai fungsi dan juga apakah sering menggunakannya. Jangan sampai hanya membeli saja namun kurang fungsional.
Dengan mengetahui cara memilih peralatan rumah tangga dengan bijaksana pastilah akan sangat membantu keuangan anda ke depannya. Hal iniakan menekan biaya yang tidak perlu di keluarkan dan juga dapat menghemat pengeluarkan karena di beli dalam tempo yang sedikit demi sedikit.